Marmer Cake

BAHAN

200 gram Mamaco Crystal

15 butir Kuning Telur

3 butir Putih Telur

15 gram SP

230 gram Gula Pasir

180 gram Tepung Terigu

30 gram Susu Bubuk

2 sdm Coklat Pasta

CARA MEMBUAT

(1) Cairkan Mamaco Cyrstal kemudian sisihkan terlebih dahulu.

(2) Panaskan Oven.

(3) Kocok gula, telur, dan SP menggunakan mixer, kocok sampai mengembang.

(4) Masukkan tepung dan susu bubuk yang sudah diayak kemudian aduk adonan menggunakan spatula hingga semua adonan tercampur merata.

(5) Masukkan mamaco crystal yang sudah dicairkan ke dalam adonan kemudian aduk kembali dengan menggunakan spatula hingga semua bahan adonan tercampur secara merata.

(6) Ambil sebagian adonan kemudian campur dengan coklat pasta dengan cara mengaduk menggunakan spatula hingga adonan dan coklat pasta tercampur merata.

(7) Siapkan loyang, oles bagian dalam loyang dengan Mamaco Crystal.

(8) Tuang adonan putih dan adonan coklat ke dalam loyang secara bergantian sampai loyang terisi penuh.

(9) Masukkan adonan dalam oven dengan suhu 170 C selama 30 menit.

(10) Angkat / keluarkan cake yang sudah matang, kelurkan cake dari dalam loayang kemudian dinginkan.

(11) Berikan topping sesuai dengan kreasi kemudian sajikan marmer cake.

Rekomendasi Produk Mamaco


Mamaco Box Crystal

Lihat Resep Lainnya


Download Mamaco untuk mendapatkan informasi mengenai resep-resep pilihan kami.