[ARTIKEL] 13 Mar 2021
Minyak goreng Lebih Awet
Minyak goreng menjadi salah satu bahan yang sangat penting di dapur, dengan memperhatikan cara simpan minyak menjadikan kualitas minyak bisa lebih awet dan lebih sehat untuk digunakan baik untuk menggoreng maupun untuk memasak berbagai jenis makanan.
Berikut ini 5 cara menyimpan minyak agar lebih awet :
1. Gunakan Bahan Kaca
Dengan menggunakan bahan kaca seperti botol atau teko khusus penyimpanan minyak akan menjadikan minyak lebih awet dan aman, dengan menggunakan bahan kaca anda juga perlu memperhatikan letak penyimpanan minyak tersebut pada tempat yang aman.
2. Tutup Kemasan Minyak Secara Rapat
Menutup minyak secara rapat dan memastikannya aman akan menjadikan minyak goreng lebih awet, hal ini juga dapat membantu menghindari dari serangga atau terkontaminasi dengan berbagi bau, selain itu juga akan menghindari dari proses oksidasi dan beresiko minyak menjadi tengik.
3. Simpan di Tempat yang Sejuk
Menyimpan minyak goreng pada tempat yang sejuk akan membuat minyak goreng lebih awet, dengan cara menyimpan di tempat yang sejuk dan menghindari dari paparan sinar matahari secara langsung menjadikan minyak goreng lebih awet dan tidak cepat rusak.
4. Simpan ditempat Kering dan Bersih
Menyimpan minyak goreng padat tempat yang kering dan bersih membantu minyak goreng lebih awet, karena jika menyimpan minyak goreng pada suhu yang lembab menjadikan minyak goreng mudah terkontaminasi.
5. Hindari dari Bau Menyengat
Sangat tidak disarankan jika menyimpan minyak dekat dengan berbagai benda yang atau barang yang memiliki bau menyengat seperti sabun, parfum, pewangi pakaian dan berbagai barang yang memiliki bau menyengat, hal ini dikarenakan minyak dapat menyerap bau tersebut sehingga menjadikan minyak dapat beresiko terkontaminasi bau tersebut.
Demikian 5 Cara menyimpan minyak goreng agar lebih awet dan tahan lama, sehingga dengan memperhatikan cara-cara tersebut menjadikan kualitas minyak goreng lebih awet dan tentunya lebih sehat untuk digunakan.
Baca Juga : Manfaat Minyak Goreng Kelapa untuk Kesehatan Tubuh