7 Olahan Pisang Kekinian Praktis

[ARTIKEL] 16 Aug 2021

Olahan Pisang Kekinian Praktis dan Mudah dibuat

Buah pisang yang memiliki banyak kandungan vitamin menjadi buah favorit bagi kebanyakan orang. Kandungan Vitamin A, C, dan B6 yang terdapat pada buah pisang berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh dalam melawan infeksi. Sehingga tubuh akan terasa segar dan tidak cepat lemas.

Selain bisa langsung dikonsumsi, buah pisang juga bisa diolah menjadi berbagai macam menu olahan kekinian yang enak dan tetap bergizi. Tentunya dengan adanya berbagai olahan pisang akan menambah selera makan pisang, beberapa menu ini juga bisa dijadikan sebagai peluang usaha camilan yang menjanjikan.

Berikut ini beberapa olahan dari pisang yang kekinian dan praktis.

Pisang Nugget

Pisang Nugget

Pisang nugget biasa dibuat dari jenis pisang kepok atau ambon, olahan pisang nugget memiliki tekstur yang renyah diluar dan lembut di dalamnya, pisang nugget digoreng menggunakan tepung panir untuk mendapatkan tekstur yang kriuk. Pisang nugget biasa disajikan menggunakan berbagai toping seperti keju, coklat dan varian toping lainnya.

Pisang Keju

pisang keju-1

Membuat pisang keju tidak sesulit yang dibayangkan, untuk membuat olahan pisang ini bahan yang dibutuhkan sangat sederhana. Pertama siapkan pisang, keju dan kulit lumpia, selanjutnya potong pisang dan keju memanjang. Kemudian bungkus pisang dan keju menjadi satu menggunakan kulit lumpia dengan bentuk roll dan lem dengan cairan gula agar merekat. Setelah siap, goreng pisang hingga warna kuning keemasan dan siap disajikan. Pisang keju juga biasanya di dalamnya dibuat variasi menggunakan coklat untuk menambah variasi rasa.

Pisang Kipas

pisang goreng kriuk

Membuat pisang kipas biasanya menggunakan pisang raja atau pisang kepok karena pisang jenis ini sangat cocok dijadikan dan memiliki banyak penggemar. Cara membuat pisang kipas juga cukup mudah, belah satu pisang menjadi tiga bagian, siapkan adonan dari tepung beras, air, air kapur sirih,dan sedikit garam. Campur dan aduk bahan-bahan menjadi satu dengan tekstur adonan yang encer. Masukan pisang yang sudah dibelah tadi kedalam adonan kemudian goreng dengan minyak panas.

Pisang Crispy

pisang goreng kipas

Membuat Pisang Crispy hampir sama dengan pisang kipas, namun bedanya pada adonan ditambah dengan tepung terigu, setelah dibalut dengan adonan kemudian ditambah dengan balutan tepung roti halus. Cara membalut tepung roti agak sedikit ditekan agar tepung menempel dengan sempurna kemudian pisang siap digoreng.

Pisang Coklat Lumer

Pisang Coklat Lumer

Membuat pisang lumer bisa menggunakan berbagai teknik, bisa menggunakan kulit lumpia atau dengan balutan tepung roti atau tepung panir. Namun kebanyakan pisang coklat lumer dibuat menggunakan kulit lumpia. Pertama siapkan pisang raja dan potong menjadi beberapa bagian dan potong atau cacah coklat batangan agar lebih mudah lumer. Setelah kedua bahan tersebut siap, bungkus dengan kulit lumpia dengan bentuk persegi/kotak dan rekatkan menggunakan lem yang terbuat dari tepung terigu dan pisang coklat siap digoreng.

Pisang Aroma

Pisang Aroma

Membuat pisang aroma hampir mirip dengan pisang keju, namun pisang aroma biasa dibuat dengan berbagai variasi isian seperti : nangka, coklat, keju, balutan karamel, variasi kayu manis dan gula semut. Banyaknya jenis aroma yang tersedia maka makanan olahan jenis ini banyak disebut dengan nama pisang aroma.

Pisang Bakar Keju

Pisang Bakar Keju

Pisang bakar keju akhir-akhir ini menjadi camilan dari pisang yang menjadi favorit banyak orang. Cara membuatnya pun mudah dan simpel, pertama siapkan pisang kepok atau pisang raja, mentega, keju, kental manis dan coklat meses. Cara membuatnya : Pipihkan pisang menggunakan sendok atau alat lainya yang tersedia, panaskan mentega pada teflon kemudian panggang pisang yang sudah dipipihkan, ataur kematangan pisang dengan membalik masing-masing sisi agar merata. Angkat jika sudah berwarna kecoklatan dan tambahkan parutan keju untuk topingnya.

Demikian referensi olahan pisang yang bisa anda coba buat dirumah, selain mudah dibuat, buah pisang juga kaya manfaat untuk tubuh karena kandungan vitaminnya. Beberapa olahan pisang diatas juga bisa anda gunakan sebagai referensi membuka peluang usaha yang cukup menjanjikan, selain mudah dibuat peminat makanan ini juga cukup banyak.

Jangan lupa juga untuk selalu menggunakan minyak goreng kelapa Mamaco untuk mendapatkan hasil gorengan yang lebih renyah dan crispy, menggunakan minyak goreng kelapa Mamaco sangat cocok untuk digunakan setiap hari dan cocok untuk usaha kuliner karena tidak mudah menyusut dan bisa digunakan berkali-kali dan tetap jernih.

Baca Juga : 8 Tips Memilih Minyak goreng untuk Bisnis Kuliner

Beli Sekarang

Lihat Artikel Lainnya




Download Mamaco untuk mendapatkan informasi mengenai resep-resep pilihan kami.